May 12, 2007

|+ Sistem Komunikasi Serat Optik

Ruang Lingkup Pembahasan

- Bagian-bagian dan Komponen SKSO

- Kelebihan dan kekurangan terhadap kabel tembaga atau radio

- Link Power Budget dan Rise Time Budget

Komunikasi Cahaya

Secara garis besar, komunikasi cahaya didefinisikan
sebagai gabungan dari teknologi elektronik dan cahaya
untuk transfer informasi. Gabungan teknologi elektronik dan
cahaya disebut juga teknologi opto-elektronik

Pada sumber cahaya, sinyal elektrik diubah

menjadi sinyal cahaya oleh tranduser opto-elektronik.

Contoh tranduser opto-elektronik yaitu :

Light Emitting Diode (LED) dan Laser Diode (LD).

Transmisi sinyal cahaya dapat menggunakan serat

optik dan dapat juga menggunakan udara sebagai

media transmisi. Transmisi sinyal cahaya dapat

menjangkau jarak yang jauh bila menggunakan

serat optik sebagai media transmisi.



Pada detektor cahaya, sinyal cahaya akan diubah

kembali menjadi sinyal elektrik. Contoh detektor

cahaya yaitu : photo diode dan photo transistor.

Cahaya yang dapat digunakan untuk komunikasi

cahaya yaitu : ultra violet, cahaya tampak

dan infra merah.



Serat Optik

Struktur serat optik diperlihatkan pada gambar.

Serat optik terdiri dari teras (core) dan bungkus

(cladding) dengan indeks bias yang berbeda. Indeks

bias teras (n1) lebih besar dari indeks bias cladding (n0).


No comments: